Bahagia dan Kecewa Spalletti Usai Bantai AC Milan

Bahagia dan Kecewa Spalletti Usai Bantai AC Milan
Luciano Spalletti (c) AFP

Bola.net - - Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti mengatakan dia senang dengan kemenangan timnya atas AC Milan. Namun dia mengaku, andai bisa kembali ke masa lalu, ia tak akan pernah kembali ke Roma.

Sebagaimana diketahui, kontrak Spalletti akan berakhir pada 30 Juni mendatang dan sejauh ini sang pelatih telah menolak untuk membicarakan perpanjangan kontrak dengan klub. Namun komentarnya usai laga mengindikasikan dia akan pergi.

Salah satu yang membuat komentar Spalletti begitu sinis usai kemenangan itu adalah pertanyaan terkait legenda Roma, Francesco Totti yang pada pertandingan tersebut tak dimainkan.

"Semua ini benar-benar mengecewakan saya ... Jika saya bisa kembali, saya tak akan pernah kembali ke Roma," ujar Spalletti, yang juga pernah melatih Roma dari 2005 sampai 2009.

"Kami selalu berakhir membicarakan hal yang sama. Tim ini pantas mendapat pujian, tapi kita selalu membicarakan hal ini dan jika saya memainkannya selama lima menit, saya tak menghormati seorang legenda, maka jika saya tidak memainkannya, itu salah juga," sambungnya.

"Masalahnya di sini kami berjuang untuk masuk ke Liga Champions dan memenangkan pertandingan dengan cara apapun. Kami adalah tim yang bagus dan malam ini kami seharusnya sudah menyelesaikan Milan sebelumnya, karena jika gol ketiga tidak langsung masuk, kami pasti sudah mendapat tekanan," tandasnya.

Dengan kemenangan ini, Roma kembali ke posisi kedua klasemen sementara menggeser Napoli yang sehari sebelumnya menempati runner up.

"Kami bekerja dari pagi sampai malam untuk mempersiapkan diri dengan cara terbaik untuk setiap pertandingan dan itu berarti tidak menjalankan risiko kebobolan gol telak," tutupnya.