Bacca Yakin Milan Masih Bisa Jadi Lebih Baik Lagi

Bacca Yakin Milan Masih Bisa Jadi Lebih Baik Lagi
Carlos Bacca (c) AFP
Bola.net - Carlos Bacca mengatakan bahwa skuat AC Milan saat ini masih bisa berkembang dan menjadi lebih baik lagi.

Rossoneri melakukan perbaikan pada skuatnya musim panas kemarin. Sejumlah pemain mereka datangkan, plus pelatih baru pula. Milan sempat tampil cukup apik pada masa pra musim kemarin. Akan tetapi mereka masih tampil tersendat-sendat di pentas Serie A.

Dari empat laga yang mereka lakoni, Milan hanya mampu memetik dua kemenangan. Sisanya dilalui dengan kekalahan. Mereka juga hanya bisa mencetak lima gol saja dan kebobolan enam gol.

Walau demikian, Bacca yakin bahwa Milan bakal semakin membaik ke depannya.

"Kami semua sedang mengalami perkembangan, namun kami masih harus bekerja keras. Segalanya menjadi lebih mudah dengan sebuah kemenangan," ujar penyerang 29 tahun tersebut pada El Tiempo.

"Klub ini memiliki target yang jelas pada musim ini dan kami harus terus memberikan performa terbaik kami, terutama dengan adanya target-target ini," tegasnya. [initial]

 (elti/dim)