Bacca Uraikan Perbedaan Adriano dan Niang

Bacca Uraikan Perbedaan Adriano dan Niang
Carlos Bacca dan M'Baye Niang (c) AFP
- AC Milan akan menghadapi Inter Milan di giornata 22 Serie A 2015/16, Senin (01/2). Jelang derby tersebut, striker dan top scorer Milan Carlos Bacca melakoni sebuah wawancara dengan La Gazzetta dello Sport.


Salah satu pertanyaannya adalah tentang dua dari beberapa partnernya, yakni Luiz Adriano dan M'Baye Niang. Dengan siapa Bacca lebih nyaman berpasangan di barisan depan?


"Mereka striker dengan tipikal berbeda," jawab Bacca.


"Luiz Adriano unggul di segi teknik dan kami bisa bekerja sama dengan baik. Niang lebih dinamis."


"Dia (Niang) mampu beroperasi di kiri maupun kanan. Saya senang Niang tetap bertahan di sini," imbuhnya.


Niang belakangan dikaitkan dengan Leicester City. Namun, pihak Milan sudah menegaskan kalau Niang tidak bakal ke mana-mana. Sementara itu, Adriano sempat akan hengkang ke Tiongkok, tapi batal. [initial]


 (gaz/gia)