Aubameyang ke Arsenal, Penggantinya Striker Serie A

Aubameyang ke Arsenal, Penggantinya Striker Serie A
Pierre-Emerick Aubameyang (c) AFP

Bola.net - - Kabar Pierre-Emerick Aubameyang menuju semakin kencang. Borussia Dortmund pun diyakini sudah mulai memikirkan calon penggantinya. Salah satu kandidat terkuatnya adalah seorang striker yang saat ini merumput di Serie A.

Pemain yang dimaksud adalah Duvan Zapata. Striker 26 tahun Kolombia itu kini memperkuat , setelah gabung dari Napoli pada Agustus 2017.

Menurut Sky Sport Italia, jika Dortmund jadi menjual Aubameyang ke Arsenal, maka Zapata yang akan menggantikan posisinya. Dortmund bahkan sudah mulai bicara dengan agennya.

Duvan Zapata (c) AFPDuvan Zapata (c) AFP

Sebelum ini, Dortmund telah dikaitkan dengan Zapata, tepatnya di bursa transfer musim panas 2013, ketika dia masih bermain di Estudiantes. Namun Zapata gabung Napoli, lalu ke Udinese dan sekarang Sampdoria.

Andai Zapata berlabuh di Dortmund, bakal ada reaksi berantai di Italia. Pasalnya, Sampdoria tentu juga butuh penggantinya.

Untuk itu, Sampdoria kabarnya akan coba menggaet dari Inter Milan. Dia adalah mantan penyerang Sampdoria periode 2012-2016, yang sekarang mulai kehilangan tempat di Nerazzurri.