
Bola.net - Atalanta kabarnya ingin memulangkan Roberto Gagliardini dari Inter Milan. Namun, Atalanta sepertinya harus menyiapkan dana lumayan besar untuk merekrut kembali gelandang 26 tahun Italia itu dari La Beneamata.
Gagliardini adalah pemain kelahiran Bergamo. Dia merupakan jebolan akademi klub kota kelahirannya, Atalanta.
Gagliardini memperkuat tim utama Atalanta sejak 2013, sebelum kemudian gabung Inter pada Januari 2017.
Advertisement
20 Juta Euro
Gagliardini waktu itu direkrut Inter awalnya berstatus pinjaman, tapi dengan kewajiban membeli senilai €22,5 juta.
Gagliardini belakangan ini mulai kesulitan mendapatkan tempat di Inter. Musim ini, dia baru menyumbang dua gol dan dua assist dalam 16 penampilan di semua kompetisi untuk Inter.
Surat kabar Quotidiano Sportivo menulis bahwa Atalanta berencana merekrut kembali Gagliardini musim depan.
Hanya saja, Inter diyakini takkan melepas Gagliardini begitu saja. Inter kabarnya mematok harga €20 juta untuk pemain yang bersangkutan.
Namun, Atalanta bisa mencoba proposal peminjaman dengan kewajiban membeli, sama seperti ketika Inter merekrut Gagliardini dari mereka beberapa tahun silam.
Sumber: Quotidiano Sportivo
Baca juga artikel-artikel lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 Juni 2020 07:17
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...