AS Roma Ingin Permanenkan 'Firaun Kecil'

AS Roma Ingin Permanenkan 'Firaun Kecil'
Stephan El Shaarawy (c) AS Roma
- Penampilan apik Stephan El Shaarawy sejak bergabung dengan AS Roma berbuah manis. Kabarnya pihak klub akan segera mempermanenkan statusnya dari . Saat ini status El Shaarawy adalah pemain pinjaman dengan opsi pembelian permanen.


Roma mendapatkan El Shaarawy pada bulan Januari yang lalu. Pemain berjuluk Firaun Kecil menjadi salah satu pemain utama dalam skema yang diterapkan oleh pelatih Luciano Spalletti. El Shaarawy sudah mencetak lima gol dari delapan pertandingannya di Serie A untuk AS Roma.


Dikutip dari Corriere dello Sports, Milan hanya akan meminta Roma membayar dana senilai 13 juta euro untuk bisa mempermanenkan El Shaarawy. Harga yang sejauh ini terjangkau bagi kemampuan finansial klub asal Ibukota Italia ini.


Namun, hal berbeda terjadi dalam kasus Lucas Digne. Roma hingga kini belum berniat untuk memperpanjang pemain yang berposisi sebagai bek kiri ini. Pasalnya PSG, klub pemilik Digne, mematok banderol yang mahal jika Roma ingin mempermanenkannya.


PSG meminta mahar 15 juta euro jika Roma ingin mempermanenkan status transfer pemain timnas Prancis ini. Jika tidak ada tawaran harga baru, Roma kemungkinan besar akan mengembalikan Digne ke PSG. [initial]


 (cor/asa)