
Bola.net - Klub Serie A, AS Roma diberitakan benar-benar serius untuk merekrut Daniele Rugani di musim panas ini. Manajemen Il Lupi diberitakan sudah mengontak Juventus untuk transfer sang bek.
AS Roma tengah memiliki masalah di lini pertahanan mereka. Mereka belum menemukan pengganti Kostas Manolas yang pindah ke Napoli di musim panas ini.
Sejumlah nama bek top mulai dihubungkan dengan Il Lupi. Salah satunya adalah bek muda Juventus, Daniele Rugani.
Advertisement
Goal International mengonfirmasi bahwa rumor ketertarikan Roma terhadap Rugani benar adanya. Kubu Il Lupi sudah membuka pembicaraan dengan Juventus untuk transfer sang pemain.
Simak kondisi transfer Rugani selengkapnya di bawah ini.
Mulai Negosiasi
Laporan tersebut mengonfirmasi bahwa ada pertemuan antara Juventus dan AS Roma pada tanggal 21 Agustus kemarin.
Pada pertemuan tersebut, AS Roma sudah mengutarakan minat mereka untuk mendatangkan Rugani. Mereka sudah menanyakan mahar transfer dan juga kemungkinan-kemungkinan lain untuk transfer tersebut.
Meski masih dalam tahap awal, pihak Juventus menyambut baik niatan Roma itu dan mereka segera mendalami tawaran dari Il Lupi.
Siap Dijual
Pihak Juventus juga diberitakan tidak keberatan melepaskan Rugani di musim panas ini.
Hal ini dikarenakan Juventus baru saja membeli dua bek muda potensial, yaitu Malih Demiral dan Matthijs De Ligt. Kedua bek itu diberitakan lebih disukai oleh Maurizio Sarri ketimbang Rugani.
Untuk itu Sarri terbuka untuk melepaskan Rugani di musim panas ini, meski ia melepas sang bek ke rival Juventus.
Target Cepat
Laporan tersebut mengklaim bahwa proses negosiasi transfer Rugani kembali dilanjutkan di hari Kamis (22/8) ini.
Kedua tim berharap bisa mencapai kata sepakat untuk transfer ini di akhir pekan nanti.
(Goal International)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Agustus 2019 22:44
Target Ronaldo Berikutnya: Liga Champions dan Piala Dunia 2022
-
Liga Spanyol 21 Agustus 2019 22:00
-
Liga Italia 21 Agustus 2019 18:00
-
Liga Inggris 21 Agustus 2019 17:20
-
Liga Inggris 21 Agustus 2019 17:00
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...