Apakah AC Milan Pantas Meraih Scudetto?

Apakah AC Milan Pantas Meraih Scudetto?
AC Milan (c) AP Photo

Bola.net - Pemimpin klasemen AC Milan akan menghadapi tuan rumah Sassuolo pada pekan terakhir (pekan 38) Serie A 2021/22, Minggu 22 Mei 2022. Ini adalah laga penentuan Scudetto.

Scudetto ke-19, yang pertama sejak 2010/11, sudah berada di depan mata Milan. Laga kontra Sassuolo ibarat final. Bagi Milan, di laga ini, mereka tak boleh sampai kalah.

Dengan keunggulan dua poin atas peringkat dua dan juara bertahan Inter Milan, Rossoneri hanya butuh tambahan satu poin lagi untuk jadi juara. Sebab, mereka unggul head-to-head atas sang rival sekota.

Dalam konferensi pers jelang laga kontra Sassuolo, pelatih Stefano Pioli ditanya apakah Milan pantas meraih Scudetto atau tidak. Apa jawabnya?

1 dari 3 halaman

Per Hari Ini, Kami Tim Terbaik

Per Hari Ini, Kami Tim Terbaik

Selebrasi pelatih Stefano Pioli dan para pemain AC Milan (c) AP Photo

"Akan saya jawab itu besok," kata Pioli, seperti dikutip Football Italia.

"Namun, menurut saya, per hari ini, kami pantas jadi yang nomor satu. Sejauh ini, kami telah menjadi tim terbaik. Besok (lawan Sassuolo), kami juga perlu menjadi tim terbaik.

Ketika Milan tandang ke Sassuolo, Inter akan main di San Siro. Inter akan menjamu Sampdoria sambil berharap bisa menyalip Milan di tikungan terakhir dalam perburuan Scudetto.

2 dari 3 halaman

Para Pemain Milan Tak Rasakan Tekanan

Para Pemain Milan Tak Rasakan Tekanan

Selebrasi pemain-pemain AC Milan (c) AP Photo

Jelang laga penentuan Scudetto ini, tekanan yang dirasakan para pemain pasti sangat besar. Namun, menurut Pioli, para pemainnya tidak demikian.

"Saya percaya para pemain saya akan tidur dengan nyenyak (malam ini). Mereka itu aneh, tapi dalam artian positif," tutur Pioli.

"Sikap seperti itu selalu mereka tunjukkan meski di dalam diri mereka pasti banyak pikiran dan tekanan."

"Saya sendiri biasanya tak banyak tidur setelah pertandingan. Semoga besok juga demikian," pungkas pelatih Milan tersebut.

Sumber: Football Italia