Anwar El Ghazi Tak Tertarik ke AC Milan

Anwar El Ghazi Tak Tertarik ke AC Milan
Anwar El Ghazi (c) AFP
- Penyerang muda Ajax Amsterdam, Anwar El Ghazi, mengaku belum tertarik untuk pindah ke AC Milan. Baginya, saat ini bukanlah waktu yang tepat untuk bergabung dengan Rossoneri.


"Mendengar Milan tertarik pada saya sungguh sangat menarik, tapi saya senang berada di Ajax," tegas El Ghazi kepada RTL4.


"Ini bukan waktu yang tepat untuk pindah. Saya berada pada di sekitar orang-orang yang mumpuni dan saya bekerja keras untuk meningkatkan leval saya," lanjutnya.


Hanya saja, talenta 20 tahun ini mengaku tetap terbuka dengan setiap tawaran yang datang pada masa-masa mendatang.


"Kami akan melihat apa yang terjadi di masa depan. Tentu saja, semua pilihan tetap terbuka bagi saya, tapi kami akan melihat ketika saya merasa siap untuk meninggalkan Eredivisie," imbuhnya.


El Ghazi saat ini masih memiliki kontrak bersama Ajax hingga tahun 2019 mendatang. Musim ini, ia sudah menyumbangkan delapan gol dari 16 pertandingan bersama Ajax di Eredivisie. [initial]

  (rtl/asa)