
Bola.net - Ada kabar menarik datang bagi Juventus. Antonio Conte dilaporkan siap kembali ke Turin untuk menjadi manajer Si Nyonya Tua.
Juventus saat ini berada dalam situasi yang kurang apik. Bianconeri meraih sejumlah hasil minor di mana terbaru mereka kalah dari Monza dengan skor 1-0.
Tak ayal saat ini berhembus kabar pemecatan Massimiliano Allegri. Petinggi Juventus dilaporkan ingin memecat sang pelatih dan menggantikannya dengan Antonio Conte.
Advertisement
Laporan Il Bianconero, asa Juventus untuk mendatangkan kembali Conte tidak bertepuk sebelah tangan. Karena Conte juga ingin kembali ke Turin.
Simak situasi transfer Conte di bawah ini.
Ingin Kembali
Laporan itu mengklaim bahwa Antonio Conte menyambut baik ide untuk kembali menangani Juventus.
Sang manajer dilaporkan nyaman melatih di Italia. Ia juga tertantang untuk mengembalikan Juventus sebagai tim juara.
Itulah mengapa ia siap jika manajemen Juventus mengajaknya kembali ke Turin.
Hubungan Membaik
Laporan itu juga mengklaim bahwa kans Conte kembali menangani Juventus semakin besar. Karena hubungannya dengan Andrea Agnelli sudah membaik.
Di tahun 2014 silam, Conte sempat berselisih paham dengan pemilik Juventus itu, sehingga ia cabut dari Turin. Ia juga pernah kedapatan mengacungkan jari tengah ke Agnelli saat ia melatih Inter Milan.
Namun laporan itu mengklaim bahwa setahun terakhir hubungan Conte dan Agnelli sudah membaik. Jadi pemilik Juventus itu siap menyambut kepulangan Conte nanti.
Bakal Sulit
Laporan yang beredar di Inggris menyebut bahwa Juventus agak susah membajak Conte dalam waktu dekat ini. Karena Tottenham ogah sang pelatih cabut lebih awal.
Tottenham dilaporkan minimal baru mau melepas Conte ke Juventus di akhir musim 2022/23 nanti.
Klasemen Serie A
(Il Bianconero)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 September 2022 16:12
Nasib 9 Pemain yang Tinggalkan Manchester United: Paul Pogba dan Lord Lingard Ampas!
-
Liga Italia 21 September 2022 15:40
Teknik Komunikasi Pavel Nedved Buruk dalam Isu Pemecatan Massimiliano Allegri
-
Liga Spanyol 21 September 2022 13:11
-
Liga Italia 21 September 2022 06:28
Allegri di Ujung Tanduk, Nedved Ingin Tunjuk Conte Sebagai Pelatih Baru Juventus
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:42
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 10:30
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 10:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:13
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...