Antonio Cassano Semprot Romelu Lukaku: Kenapa Ingin Balik ke Chelsea yang Tak Menghargaimu?

Antonio Cassano Semprot Romelu Lukaku: Kenapa Ingin Balik ke Chelsea yang Tak Menghargaimu?
Romelu Lukaku saat beraksi di laga Inter Milan vs Genoa di Giuseppe Meazza, Minggu (28/02/2021) malam WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Eks penyerang Inter Milan, Antonio Cassano mengaku gagal paham dengan jalan pikiran Romelu Lukaku yang dikabarkan ingin hengkang dan kembali ke mantan klubnya, Chelsea.

Lukaku diklaim sudah memberitahu kubu Inter soal keputusannya untuk menerima pinangan menggiurkan Chelsea yang memang sulit untuk ditolak.

Awalnya, Lukaku ingin bertahan karena merasa bahwa Inter memiliki proyek yang ambisius. Namun, semua berubah ketika Antonio Conte memutuskan untuk cabut karena perbedaan visi soal bursa transfer.

1 dari 2 halaman

Reaksi Cassano

Cassano mengaku heran dengan keputusan Lukaku untuk menerima pinangan Chelsea, karena dulu penyerang asal Belgia itu sudah pernah disia-siakan oleh klub London tersebut.

“Jika ini benar-benar berapa banyak yang mereka tawarkan, saya akan membawanya ke sana secara pribadi,” ujar Cassano di Twitch.

“Karena itu, saya ingin mencari tahu apa yang terjadi di sini. Dia memiliki dua pengalaman yang sangat buruk di Inggris, satu yang layak dengan Everton, dan dia ingin kembali ke sana," imbuhnya.

“Saya harus bertanya pada diri sendiri, mengapa kembali ke klub yang tidak menghargai Anda? Apakah itu untuk uang?” tanya Cassano.

2 dari 2 halaman

Keseriusan Chelsea

Sudah bukan rahasia lagi jika Chelsea sangat mengidamkan Lukaku. The Blues sudah beberapa kali melayangkan tawaran menggiurkan yang selalu ditolak Inter.

Terbaru, Chelsea disebut siap menggelontorkan dana mencapai 120 hingga 130 juta euro untuk memboyong Lukaku kembali ke London. Sebuah angka yang luar biasa.

Tak hanya itu, Chelsea kabarnya juga memberikan iming-iming gaji mencapai 12 juta euro per tahun kepada Lukaku jika mau bergabung dengan tim asuhan Thomas Tuchel.

Sumber: Twitch