
Bola.net - Super agen asal Italia, Mino Raiola mengomentari penunjukkan Andrea Pirlo sebagai manajer baru Juventus. Raiola meyakini bahwa Pirlo bisa menjadi manajer yang hebat, bahkan melewati sosok Pep Guardiola.
Juventus beberapa waktu yang lalu mengambil keputusan besar. Mereka memecat Maurizio Sarri setelah Juventus tersingkir dari Liga Champions musim ini.
Ada beberapa nama pelatih top yang sempat dihubungkan dengan pekerjaan yang lowong tersebut. Namun pihak Juventus mengambil keputusan yang mengejutkan, di mana mereka mengangkat Andrea Pirlo - yang belum pernah melatih tim senior sebelumnya - menjadi manajer Juventus.
Advertisement
Raiola mengaku terkejut dengan keputusan Juventus itu. "Penunjukan Pirlo itu adalah kejutan yang menyenangkan," ujar Raiola kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang super agen di bawah ini.
Keputusan Revolusioner
Raiola menyebut bahwa banyak pihak yang tidak menyangka bahwa Juventus akan mengangkat Pirlo sebagai manajer baru mereka.
Ia menilai pemilik Juventus, Andrea Agnelli mencoba membuat terobosan revolusioner dengan penunjukan Pirlo ini.
"Saya rasa Agneli mencoba melakukan sesuatu yang spektakuler dan revolusioner dengan penunjukkan ini."
Lebih Oke dari Guardiola
Raiola pribadi mengaku mendukung Pirlo untuk menjadi manajer baru Juventus di musim depan.
Ia menyebut Pirlo punya modal yang bagus selama bermain untuk menjadi manajer, dan ia meyakini Pirlo bakal menjadi manajer yang luar biasa.
"Itu bukan berarti Pirlo sosok yang tidak tepat untuk tim ini. Kita semua tahu Pirlo adalah pemain yang sangat bertalenta, dan jika ia melatih seperti saat ia bermain, maka Guardiola pun bisa ia lalui." ujarnya.
Rombak Tim
Menurut gosip yang beredar, Andrea Pirlo akan melakukan perombakan tim di musim panas ini.
Ia akan mencoba menyingkirkan beberapa pemain dan menggantikannya dengan pemain yang lebih berkualitas di musim panas nanti.
(Sky Sports)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 23 Agustus 2020 23:43
Miguel Oliveira Senang Dibanggakan Portugal Bareng Cristiano Ronaldo
-
Liga Italia 23 Agustus 2020 23:23
Juventus Resmi Umumkan Staf Kepelatihan Andrea Pirlo, Igor Tudor jadi Asisten
-
Liga Italia 23 Agustus 2020 15:00
-
Liga Inggris 23 Agustus 2020 14:40
-
Liga Italia 23 Agustus 2020 06:42
Melihat Andrea Pirlo Sebagai Zinedine Zidane Baru untuk Cristiano Ronaldo
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...