Ancelotti Minta Inzaghi Bersabar di Milan

Ancelotti Minta Inzaghi Bersabar di Milan
Filippo Inzaghi (c) AFP
Bola.net - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti memberikan dukungan kepada Filippo Inzaghi yang tengah kesulitan di AC Milan. Menurutnya, Inzaghi sudah benar menerima tawaran menangani Rossoneri meski belum punya banyak pengalaman melatih.

Penampilan Milan di bawah kendali Inzaghi memang belum terlalu istimewa. Mereka hanya sanggup berada di posisi delapan setelah menjalani 28 laga di Serie A. Meskipun begitu, Ancelotti meminta Inzaghi tetap bersabar di San Siro.

"Inzaghi sudah benar mengambil pekerjaan di Milan," ujar Ancelotti kepada Canale 5.

"Ketika Anda ditawari kesempatan untuk melatih tim besar Anda harus menerimanya. Pelatih harus tahu bagaimana bersabar."

Pada akhir pekan ini Milan akan berkunjung ke Renzo Barbera untuk menantang tuan rumah Palermo.[initial]

 (foti/ada)