Alves Siap Beri Servis Yang Memuaskan Bagi Dybala

Alves Siap Beri Servis Yang Memuaskan Bagi Dybala
Dani Alves (c) Juventus
- Full-back asal Brasil, Dani Alves, mengaku siap memberikan servis yang maksimal pada Paulo Dybala, dan pemain lainnya, agar bisa mencetak banyak gol.


Selama membela , Alves tergolong sebagai full-back yang rajin menyerang. Maka tak heran banyak gol-gol tercipta dari umpannya. Bahkan, Lionel Messi sendiri sudah sering menerima assist darinya.


Kini bek berusia 33 tahun tersebut siap memberikan pelayanan yang serupa di . Ia mengaku siap melayani Dybala dan para pemain lainnya di klub anyarnya tersebut.


"Dybala? Saya jelas berada di sini untuk memberinya dan orang lain bantuan. Jika saya bisa memberikan ia dan semua orang umpan untuk bisa meceetak banyak gol, maka saya akan merasa sangat senang. Saya akan melakukan segalanya yang saya bisa untuk membuat hal itu terjadi," tegasnya seperti dilansir Football Italia.


"Striker bahagia jika mereka berhasil mencetak gol. Sementara saya akan lebih bahagia jika saya bisa membuat pemain lain mencetak gol. So ini akan menjadi perjodohan yang sempurna," tandasnya. [initial]


 (foti/dim)