Alvaro Morata Tak Kaget Juventus Start Buruk

Alvaro Morata Tak Kaget Juventus Start Buruk
Alvaro Morata (c) AFP
Bola.net - Alvaro Morata tak terkejut Juventus mengawali Serie A musim ini dengan buruk. Namun ia masih tetap yakin timnya akan mengalahkan lawan-lawan selanjutnya jika bermain pada kondisi terbaik.

Meskipun tampak garang di Liga Champions setelah mengalahkan Manchester City di Etihad Stadium, klub yang menjadi Scudetto musim lalu ini baru mengantongi satu poin di liga. Morata yang menjadi penentu kemenangan dalam kemenangan 1-2 atas klub Premier League tersebut, ingin Juve segera menunjukkan kualitasnya di Serie A.

"Jika Juve bermain dalam kondisi terbaik dan bertanding sebagai tim, kami tahu kami bisa mengalahkan siapa saja," ujar Morata pada Sky Sports. "Normal saja [Juventus] kesulitan, karena ada banyak perubahan dalam tim ini."

Akhir pekan nanti, Bianconeri akan melanjutkan kompetisi Serie A melawan Genoa. Meskipun tak mudah, Morata berharap Juve membawa mental juara untuk memastikan tiga poin.

"Pertandingan ini akan menjadi laga yang seru di mana kami harus memberikan segalanya untuk naik di klasemen," paparnya. [initial]

 (sky/shd)