Alvarez Absen Sebulan, Guarin Ambil Alih

Alvarez Absen Sebulan, Guarin Ambil Alih
Alvarez alami cedera. (c) AFP
Bola.net - Gelandang milik Internazionale, Ricky Alvarez, bisa jadi akan absen dari skuat inti asuhan Walter Mazzarri untuk jangka waktu kurang lebih satu bulan, menurut laporan yang datang dari Italia belum lama ini.

Pemain asal Argentina itu mendapatkan cedera saat mengikuti latihan bersama Inter pekan ini, yang nampaknya lebih parah dari yang diperkirakan sebelumnya, menurut laporan yang dilansir oleh Sky Italia.

Alvarez, kini berusia 25 tahun, bakal tidak bisa dimainkan oleh Inter di pertandingan hari Minggu melawan Sassuolo. Tentunya ini akan memberikan kesempatan pada Fredy Guarin untuk bermain kali pertama semenjak proses transfernya ke Juventus dibatalkan.

Eks pemain Velez Sarsfield itu sudah membuat 58 kali penampilan bersama kubu Giuseppe Meazza dan mencetak tak kurang dari 11 gol. [initial]

 (sky/rer)