Allegri: Vidal Takkan ke Manchester United

Allegri: Vidal Takkan ke Manchester United
Arturo Vidal (c) AFP
Bola.net - Arturo Vidal gencar dikabarkan bakal hengkang dari Juventus ke Manchester United di bursa transfer musim dingin mendatang. Namun, arsitek Juventus Massimiliano Allegri menepis keras rumor tersebut.

"Musim ini, Vidal adalah pemain Juventus dan saya rasa tak ada kemungkinan dia akan ke Manchester bulan Januari nanti," ujar Allegri seperti dilansir TransferMarketWeb.

Vidal, 27, direkrut Juventus dari Bayer Leverkusen senilai €12,5 juta pada Juli 2011 silam. Gelandang Chile tersebut masih terikat kontrak di Turin hingga tahun 2017.

Musim ini, Vidal sudah mencetak dua gol dalam lima penampilan di Serie A.

Beberapa waktu lalu, akibat sikap indisiplinernya, Vidal dijatuhi denda €100.000 oleh Juventus. Beberapa opini menyebutkan bahwa Vidal sengaja melakukannya karena ingin hengkang.

Kalau pun benar United berminat meminang Vidal, dan La Vecchia Signora sendiri berencana melepasnya, transaksi transfer diperkirakan bakal berada di kisaran angka €40 juta. [initial]

 (tmw/gia)