Allegri Tetapkan Komposisi Lini Depan Juventus

Allegri Tetapkan Komposisi Lini Depan Juventus
Juventus. (c) Juve
- Pelatih , Massimiliano Allegri sedang pusing jelang bergulirnya musim baru 2016/17. Ia pusing karena harus menentukan pemain inti di tengah melimpahnya pemain bintang yang menghuni skuat Juventus.


Salah satu hal yang membuat Allegri pusing yakni komposisi di lini depan. Bercokol beberapa nama sohor seperti Gonzalo Higuain, Paulo Dybala, Mandzukic dan Simone Zaza. Kecuali Zaza, Allegri masih tak rela jika harus mencadangkan tiga penyerang lain.


"Saya tak tahu, apakah memainkan Dybala sebagai trequartista di belakang Mandzukic dan Higuain adalah ide yang baik, tapi memang itulah idenya," ujar Allegri kepada Sky Sports.


Skema ini tentu berbeda dengan yang usung oleh mantan pelatih AC Milan ini pada musim lalu. Meski begitu, Allegri yakin bahwa para pemainnya bisa bekerja dengan baik pada skema tersebut.


"Para pemain memiliki karakteristik untuk melakukan ide tersebut. Meski begitu, mereka harus bekerja ekstra keras untuk bisa menerapkannya," sambung Allegri.


Sementara itu, terkait kondisi Higuain yang dituding terlalu gemuk, Allegri mengakui bahwa kondisi bomber asal Argentina memang belum maksimal. "Dia belum mendapatkan kondisi terbaik, dia bergabung di tahap akhir latihan," tandasnya. [initial]


 (sky/asa)