
Bola.net - Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri bersikeras anak asuhnya harus mulai mencari kemenangan jika ingin menjaga asa finis di peringkat 3 besar. Allegri ingin motivasi Milan tetap terjaga jelang laga melawan Fiorentina Minggu (03/11) dini hari nanti.
"Kami harus tetap termotivasi karena ada sisa 28 pertandingan lagi. Target kami adalah mengumpulkan poin lebih banyak dari musim lalu," ucap Allegri jelang laga melawan Fiorentina seperti dilansir Goal International.
"Melawan Fiorentina, kami harus mulai meraih kemenangan. Kami harus memperbaiki performa di laga tandang. Karena kami sudah kebobolan 13 gol dari total kebobolan 17 gol dan ini yang membuat kami terpuruk di klasemen," imbuhnya.
Saat ini dengan hanya meraih tiga kemenangan dari 10 laga awal Serie A, Rossoneri menduduki peringkat ke-10 di klasemen. Milan tertinggal 13 poin dari tim peringkat 3 yang merupakan tempat terakhir untuk bisa bermain di Liga Champions musim depan.
Tetapi dengan kembalinya pemain kunci seperti Kaka, Mario Balotelli dan Stephen El Shaarawy yang sudah pulih dari cedera, Allegri yakin Milan akan kembali garang.
Musim lalu Milan berhasil mengalahkan Fiorentina dalam perburuan finis 3 besar dengan keunggulan 2 poin. Tetapi menilik pertemuan kedua tim, Fiorentina masih unggul dibandingkan Milan dengan bermain imbang 2-2 di kandang dan menang 3-1 di San Siro.[initial]
(goal/mac)
"Kami harus tetap termotivasi karena ada sisa 28 pertandingan lagi. Target kami adalah mengumpulkan poin lebih banyak dari musim lalu," ucap Allegri jelang laga melawan Fiorentina seperti dilansir Goal International.
"Melawan Fiorentina, kami harus mulai meraih kemenangan. Kami harus memperbaiki performa di laga tandang. Karena kami sudah kebobolan 13 gol dari total kebobolan 17 gol dan ini yang membuat kami terpuruk di klasemen," imbuhnya.
Saat ini dengan hanya meraih tiga kemenangan dari 10 laga awal Serie A, Rossoneri menduduki peringkat ke-10 di klasemen. Milan tertinggal 13 poin dari tim peringkat 3 yang merupakan tempat terakhir untuk bisa bermain di Liga Champions musim depan.
Tetapi dengan kembalinya pemain kunci seperti Kaka, Mario Balotelli dan Stephen El Shaarawy yang sudah pulih dari cedera, Allegri yakin Milan akan kembali garang.
Musim lalu Milan berhasil mengalahkan Fiorentina dalam perburuan finis 3 besar dengan keunggulan 2 poin. Tetapi menilik pertemuan kedua tim, Fiorentina masih unggul dibandingkan Milan dengan bermain imbang 2-2 di kandang dan menang 3-1 di San Siro.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 1 November 2013 11:39
-
Liga Italia 1 November 2013 10:57
-
Liga Italia 1 November 2013 10:16
-
Liga Italia 1 November 2013 07:56
-
Liga Italia 1 November 2013 07:49
Seedorf: Allegri Harus Tiru Cara MU Perlakukan Scholes - Giggs
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...