Allegri Tak Punya Masalah Dengan Bonucci

Allegri Tak Punya Masalah Dengan Bonucci
Leonardo Bonucci (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menegaskan hubungan personalnya dengan Leonardo Bonucci baik-baik saja. Dia mengaku tak ada masalah dengan Bonucci jika sang pemain ingin kembali ke pelukan Si Nyonya Tua.

Beberapa pekan terakhir ini kabar Bonucci yang rindu kembali ke Juve terus menguat. Mengutip football italia, kedua klub juga sudah mengonfirmasi bahwa sang pemain ingin kembali ke Turin.

Bonucci menginggalkan Turin musim panas lalu, yang berarti baru semusim dia berkostum AC Milan. Besar kemungkinan salah satu alasan Bonucci ingin kembali adalah karena kedatangan megabintang Cristiano Ronaldo ke Juventus.

1 dari 3 halaman

Hubungan Baik

Hubungan Baik

Massimiliano Allegri. (c) AFP
Kabarnya, salah satu alasan Bonucci meninggalkan Juventus dahulu adalah karena masalah personal dengan Allegri. Tetapi sang pelatih langsung membantahnya, Allegri mengaku hubungannya dengan Bonucci selalu berjalan baik.

"Saya memiliki hubungan baik dengan dia (Bonucci). Memang ada diskusi, tetapi hal itu juga terjadi dengan pemain lain. Itu adalah bagian dari pekerjaan. Tak ada masalah," ungkap Allegri.

"Saya tak ingin berbicara soal bursa transfer, hal itu tergantung pada klub. Juventus memiliki lima bek tengah yang sangat bagus dan luar biasa."
2 dari 3 halaman

Pertukaran

Pertukaran

Mattia Caldara (c) jfc
Lebih lanjut, masih mengutip football italia, beredar rumor Milan sudah setuju melepaskan Bonucci, dengan kondisi mereka mendapatkan Mattia Caldara. Pertukaran ini mungkin terwujud demi memenuhi kebutuhan kedua klub.

Kabarnya Milan dan Juventus sudah mencapai kesepakatan verbal soal dua pemain ini dan pertukaran akan dilangsungkan beberapa hari ke depan.

Juventus membutuhkan bek berpengalaman seperti Bonucci untuk memperkuat skuat demi mewujudkan ambisi mereka di Liga Champions. Keberadaaan Bonucci di belakang tentu memberi ketenangan lebih dan membuat skuat Juve kian bertabur bintang. [initial]