Allegri Senang Morata Tak Lagi 'Malas'

Allegri Senang Morata Tak Lagi 'Malas'
Alvaro Morata (c) AFP
Bola.net - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri memberikan pujian terhadap performa striker Alvaro Morata. Menurut Allegri, pemuda asal Spanyol tersebut sudah cukup berkembang sebagai seorang striker karena banyak bermain di tim utama musim ini, sesuatu yang tak didapatnya musim lalu saat membela Real Madrid.

Satu hal yang diamati Allegri adalah ia senang melihat Morata tak lagi menjadi striker 'malas' yang hanya menunggu bola di depan gawang lawan. Saat ini pemain 22 tahun tersebut mampu menyesuaikan diri dengan skema Bianconeri dan bergerak melebar untuk membuka ruang bagi rekan setim.

"Dalam pandangan saya, Morata punya teknik yang luar biasa. Dia tiba dari Real Madrid, di mana ia tak banyak diberi kesempatan bermain. Jadi pengalaman musim ini benar-benar berbeda bagi dia," ungkap Allegri seperti dilansir Tuttosport.

"Biasanya Morata hanya bermain menunggu di depan gawang, namun dalam laga terakhir ia mampu menciptakan peluang bagi rekan setimnya. Saat ini ia harus tampil lebih bersemangat lagi dan menjaga konsistensi dalam 90 menit pertandingan."

Musim ini, Morata telah mencetak empat gol dalam 14 penampilan di pentas Serie A.[initial]

 (tut/mri)