
Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengungkapkan rasa bahagianya dengan kepastian masa depan Mario Mandzukic. Menurutnya, Bianconeri tengah bekerja untuk masa depan.
Sebagaimana diketahui, Mandzukic baru saja memperpanjang kontraknya bersama Bianconeri. Penyerang asal Kroasia tersebut memperpanjang kontraknya hingga 2020 mendatang.
Allegri memang layak bahagia mengingat Mandzukic merupakan sosok penting dalam formasi 4-2-3-1 miliknya. Pada formasi itu, alih-alih bermain sebagai penyerang sebagaimana posisi aslinya, mantan penyerang Bayern Munchen tersebut justru tampil gemilang sebagai winger kiri.
"Saya senang untuk Mandzukic karena dia memperpanjang kontrak, seperti halnya Dybala yang memperpanjang kontraknya," ujarnya.
"Saya pikir Juventus telah membuat strategi penting, dalam arti menjaga para pemain hebat, para juara," sambungnya.
"Bila anda mempertahankan pemain hebat, seorang juara, anda tak perlu membicarakan pelatih, karena anda harus menjaga para juara. Jadi saya sangat senang, ini menunjukkan Juventus bekerja untuk masa depan," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 26 Mei 2017 22:33
-
Liga Inggris 26 Mei 2017 22:08
-
Bolatainment 26 Mei 2017 20:31
-
Amerika Latin 26 Mei 2017 19:04
-
Liga Italia 26 Mei 2017 17:46
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 04:15
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:45
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 03:32
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...