Allegri: Milan Sudah di Jalur Yang Benar

Allegri: Milan Sudah di Jalur Yang Benar
Massimiliano Allegri merasa Milan sudah tampil lebih baik. (c) AFP
Bola.net - Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri merasa timnya sudah mengalami peningkatan performa setelah menang tipis 1-0 atas Genoa akhir pekan kemarin. Namun ia tetap mewaspadai ancaman Palermo tengah pekan ini.

Kemenangan tersebut mengakhiri rangkaian tiga kekalahan beruntun Rossoneri di San Siro. Dan Allegri mengaku tak pernah meragukan komitmen pasukannya serta menganggap mereka hanya kurang beruntung saja di depan gawang lawan.

"Tim selalu memberikan 100 persen. Dalam momen sulit ini, pelatih tak boleh panik. Laga lawan Genoa kemarin bisa saja berakhir imbang, tapi performa kami masih akan tetap sama. Dalam sepak bola, satu-satunya yang terpenting adalah hasil pertandingan," katanya.

Menghadapi Palermo yang juga mulai tampil positif di tangan Gian Piero Gasperini - tercatat Rosanero belum terkalahkan dalam empat laga terakhir, Allegri mengaku tak bakal lengah demi segera mendongkrak posisi Milan di papan klasemen.

"Palermo tengah tampil sangat apik. Tim Gasperini selalu bermain cantik, terutama di kandang. Mereka punya pemain macam Fabrizio Miccoli, Josip Ilicic dan Franco Brienza, semuanya bisa memberi masalah. Ini akan jadi laga yang sangat berat dan kami harus bertahan dengan baik melawan tiga pemain itu," ujarnya. (foti/row)