Allegri: Milan Sial Karena Harus Berhadapan dengan Buffon

Allegri: Milan Sial Karena Harus Berhadapan dengan Buffon
Gianluigi Buffon berkali-kali mematahkan peluang Milan (c) AFP
- Allenatore Massimiliano Allegri memuji peran portiere Gianluigi Buffon dalam kemenangan 2-1 di markas AC Milan dini hari tadi. Max menyebut Rossoneri sebenarnya bermain bagus di laga ini, namun sayang mereka sial karena harus berhadapan dengan kiper sekelas Buffon.


Di laga ini, tuan rumah memang lebih mendominasi dari sisi kreasi peluang dan sempat unggul lewat gol Alex. Namun tiga poin akhirnya harus lenyap setelah Bianconeri sukses membalikkan keadaan berkat gol Mario Mandzukic serta Paul Pogba.


"Saya harus mengucapkan selamat kepada Milan karena bisa bermain dengan cara terbaik dan mereka tak beruntung karena harus berhadapan dengan kiper hebat seperti Buffon yang menangkis ancaman mereka," ujar Allegri kepada Mediaset Premium.


"Saya juga memberi selamat kepada para pemain saya, karena kami terus bergerak maju. Kami mempertahankan bola dengan lebih baik dan mencoba menghindari risiko." lanjutnya.


Hasil ini membuat Juventus kini unggyk sembilan poin dari Napoli yang baru bermain malam nanti. Sementara Milan masih tertahan di peringkat enam klasemen dengan koleksi 49 poin. [initial]


 (mp/pra)