Allegri Merasa Bek Yang Ada Sudah Cukup

Allegri Merasa Bek Yang Ada Sudah Cukup
Massimiliano Allegri dan Leonardo Bonucci (c) AFP

Bola.net - - Hengkangnya Leonardo Bonucci ke AC Milan membuat Juventus dikaitkan dengan sejumlah bek sentral top dunia. Namun pelatih Massimiliano Allegri menilai kalau Juventus tak harus mendatangkan pemain anyar.

Menurut Allegri, stok bek yang ada di skuat Juventus saat ini sudah cukup.

Allegri mengatakannya dalam konferensi pers jelang partai International Champions Cup melawan Barcelona. Itu juga menjadi ajang presentasi bek sayap Mattia De Sciglio, yang baru bergabung dari Milan.

"Saya merasa nyaman dengan sistem pertahanan empat bek," kata Allegri seperti dikutip Football Italia.

"Kami punya skuat yang solid. Jika ada kemungkinan untuk memperkuat klub kami di lantai bursa, maka fantastis."

"Jika tidak, yang sudah ada pun tak masalah."

Sejak Bonucci hengkang ke Milan, sejumlah nama dikaitkan dengan Juve. Termasuk di antaranya adalah Mats Hummels dari Bayern Munchen.