Allegri Marah Dengan Performa Juventus

Allegri Marah Dengan Performa Juventus
Massimiliano Allegri (c) JUVE

Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri tak bisa menutupi rasa geramnya dengan performa yang ditunjukkan anak asuhnya saat kalah dari AC Milan di Supercoppa Italiana.

Bermain di Stadium Jassim Bin Hamad, Qatar, Juventus kalah lewat babak adu penalti dengan skor 3-4. Adu penalti sendiri dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga perpanjangan waktu.

Juventus sempat unggul lebih dahulu lewat gol dari Giorgio Chiellini, namun mereka tak mampu mempertahankan keunggulan itu dan kebobolan lewat gol sundulan dari Giacomo Bonaventura. Di babak adu penalti, dua penendang Juventus yang gagal adalah Mario Mandzukic dan Mario Dybala, sementara dari kubu Rossoneri Gianluca Lapadula gagal menjalankan tugasnya dengan baik.

"Saya masih sangat marah pada apa yang terjadi karena saat anda bermain di final, apa yang penting adalah apa yang anda lakukan di lapangan, termasuk para pemain yang masuk dari bangku cadangan, dan di atas semua adalah cara anda membaca pertandingan," geramnya.

"Memang benar kami telah memainkan 27 pertandingan sejak awal musim, tapi kami harus bermain dengan cara yang berbeda, dengan lebih fokus sebagai sebuah tim," sambungnya.

"Saya maksudkan adalah sebagai sebuah kesatuan, bukan hanya dalam hal pemain bertahan karena mereka telah melakukannya dengan sangat baik," tandasnya.