Allegri: Juventus Sekarang Sudah Jadi Unggulan Scudetto

Allegri: Juventus Sekarang Sudah Jadi Unggulan Scudetto
Massimiliano Allegri (c) Juventus
- Pelatih , Massimiliano Allegri akhirnya mau mengakui bahwa timnya sudah menjadi unggulan untuk meraih Scudetto. Allegri selama ini selalu berkilah dan mengatakan bahwa Juve bukan unggulan karena tidak memuncaki klasemen.


Setelah kemenangan 1-0 atas , kini Juventus sudah bisa menjadi Capolista lagi. Karenanya, kini Allegri pun mau menyebut bahwa Juve sudah jadi favorit juara.


"Kalian selalu bertanya apakah kami sudah jadi favorit Scudetto. Baiklah, untuk membuat kalian senang saja. Karena sekarang sudah di puncak klasemen, kami sudha jadi unggulan," terang Allegri seperti dilansir Football Italia.


Meski demikian, Allegri menegaskan bahwa masih ada banyak tim yang akan berusaha untuk menjegal Juve. Napoli bukan satu-satunya tim yang secara matematis masih bisa menjadi juara musim ini.


"Saya masih percaya bahwa musim ini masih akan berakhir dengan menarik. Napoli bukan satu-satunya tim yang akan berusaha untuk menjadi juara, Inter Milan dan Fiorentina juga masih akan berusaha untuk menjadi juara." [initial]


 (foti/hsw)