Allegri: Juventus Haram Remehkan Udinese

Allegri: Juventus Haram Remehkan Udinese
Massimiliano Allegri (c) JUVE
- Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri percaya bahwa timnya akan melakoni laga berat saat Jumpa Udinese di akhir pekan ini. Allegri menilai Udinese memiliki tim yang sangat kuat sehingga anak asuhnya pantang remehkan mereka.


Juventus dan Udinese sendiri akan saling bertemu pada Giornata ke delapan Serie A yang jatuh pada akhir pekan ini. Pada pertandingan tersebut, Juventus lebih diunggulkan mengingat Udinese sendiri tengah berada dalam periode yang kurang bagus di mana mereka saat ini berada di posisi 16 klasemen sementara Serie A.


Meski performa calon lawan mereka sedang jeblok, Allegri percaya bahwa timnya tidak boleh menganggap remeh Udinese jika mereka tidak mau terpeleset pada akhir pekan nanti. "Pertandingan melawan Udinese menjadi pertandingan pertama dari tujuh pertandingan besar kami di 22 hari ke depan" beber Allegri kepada Soccerway.


"Kami harus mempersiapkan diri kami dengan baik. Kami harus ekstra hati-hati melawan mereka. Udinese punya beberapa pemain yang sangat bagus dan mereka punya pelatih baru yang tidak kalah cemerlang. Saya bisa pastikan ini bukan pertandingan yang mudah" tandas pelatih 49 tahun tersebut.[initial]


 (soc/dub)