Allegri: Juventus Beri Kepuasan Pada Suporter dan Klub

Allegri: Juventus Beri Kepuasan Pada Suporter dan Klub
Juventus (c) imagephotoagency.it
- Pelatih , Massimiliano Allegri mengakui bahwa timnya akhir-akhir ini telah menunjukkan kebangkitan setelah awal musim yang buruk. Allegri pun yakin performa yang timnya tunjukkan telah memuaskan fans dan juga klub.


Setelah mampu meraih 11 kemenangan beruntun di Serie A, Juventus menunjukkan bahwa mereka juga konsisten di Coppa Italia. Melawan Inter Milan di leg pertama semifinal Coppa, Bianconeri menang telak tiga gol tanpa balas.


"Pada saat ini Juventus berada dalam bentuk yang bagus, kami menampilkan performa bagus melawan tim Inter yang kuat," ujarnya.


"Kami terorganisir secara pertahanan, kami bisa membuat peluang yang lebih baik lagi ke depannya, tapi saat ini para pemain telah memberikan fans dan klub sebuah kepuasan yang besar," tambahnya.


Meskipun mampu tampil gemilang dan terus meraih kemenangan akhir-akhir ini, Allegri menegaskan bahwa timnya masih harus lebih baik lagi dan tetap membumi.


"Kami masih di posisi kedua di Serie A, sehingga kami harus mencoba untuk menjadi yang pertama. Dan juga, semifinal Coppa Italia belum berakhir," tandasnya.[initial]


  (foti/dzi)