Allegri Enggan Datangkan Cassano

Allegri Enggan Datangkan Cassano
Antonio Cassano. (c) afp
Bola.net - Massimiliano Allegri mengaku dirinya tak akan mendatangkan Antonio Cassano yang saat ini berstatus free agent ke Juventus.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Cassano memutuskan untuk mengakhiri kontraknya Parma lebih cepat dari kesepakatan semula. Keputusan itu diambilnya terkait gaji enam bulan yang belum ia terima dari tim yang bermarkas di Enio Tardini tersebut.

Cassano pernah menjadi anak asuh Allegri di AC Milan. Walau kini striker kreatif itu siap untuk dicomot tim manapun dengan gratis, Allegri mengaku tak mau mendatangkan pemain itu ke Juventus Stadium.

"Saya tak tahu. Saat ini kami memiliki lima striker di lini depan, dan saat ini belum ada pemain lain yang akan masuk ke klub ini. Cassano pernah saya latih di Milan, pemain yang sangat krusial dalam perburuan Scudetto. Ia adalah pemain yang memiliki kualitas hebat untuk urusan teknik," puji Allegri.

"Antonio sekarang berusia 32 tahun. Ia bukan pemain Juventus," tegas pelatih 47 tahun itu seperti dilansir Football Italia. [initial]

 (foti/dim)