
Bola.net - - Allenatore Juventus Massimiliano Allegri menyebut Paulo Dybala adalah tipe pemain yang bisa mencetak 20 gol dalam satu musim.
Penyerang asal Argentina tersebut tampil menawan di awal musim ini bagi Juve. Akan tetapi kemudian performanya menjadi stagnan dan keran golnya menjadi seret.
Allegri sendiri tidak menjadikan Dybala sebagai starter dalam dua pertandingan terakhir Juve. Pasalnya ia tidak dalam kondisi fisik dan psikologis yang ideal.
Allegri lantas mengatakan bahwa Dybala akan kembali menjadi starter saat Juve berduel lawan di Coppa Italia. Sebab kondisi pemain 24 tahun itu sudah membaik.
Pelatih berusia 50 tahun itu juga mengaku yakin Dybala akan bisa kembali ke bentuk permainan terbaiknya dan mencetak gol demi gol bagi Bianconeri.
Massimiliano Allegri
"Ini tidak seperti dalam dua hari kondisinya pulih, ia bekerja keras dan pada hari Minggu ia masuk ke lapangan (sebagai pemain pengganti lawan Bologna) dan tampil dengan baik. Tapi besok adalah pertandingan yang harus dimainkan seperti yang lainnya, pertandingan untuk dimenangkan dan mungkin itu akan menjadi permainan yang akan membuka keran golnya, untuk bisa kembali ke deretan pencetak gol terbanyak," ujarnya seperti dilansir Football Italia.
"Gol seharusnya tidak menjadi masalah, saya ulangi: Dybala adalah pemain yang mampu mencapai 15-20 gol di liga, saat ia mendapat 20 maka ia telah melakukan banyak hal," seru Allegri.
"Dan karakteristiknya melampaui itu, Dybala adalah pemain yang harus memberikan assist dan mencetak gol karena ia bukan pemain bertipe poacher, itulah yang seharusnya tidak dilakukan Paulo. Seperti penyerang lainnya Paulo lainnya adalah pemain cerdas yang tahu bahwa besok adalah pertandingan penting baginya dan bagi Juventus," tegasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 18 Desember 2017 13:06
-
Liga Italia 18 Desember 2017 12:45
-
Liga Italia 18 Desember 2017 12:25
-
Liga Inggris 18 Desember 2017 10:13
-
Liga Italia 18 Desember 2017 09:05
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...