Allegri: Atalanta Dulu, Borussia Dortmund Kemudian

Allegri: Atalanta Dulu, Borussia Dortmund Kemudian
Massimiliano Allegri (c) AFP
Bola.net - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menegaskan bahwa timnya kini lebih fokus untuk menghadapi Atalanta di Serie A.

Ya, Bianconeri memang memiliki jadwal padat yang telah menanti mereka di depan mata. Akhir pekan ini, Claudio Marchisio dkk akan menghadapi Atalanta, sebelum tiga hari berselang mereka akan menghadapi Borussia Dortmund di babak 16 besar Liga Champions.

Meskipun dituntut meraih kemenangan melawan Dortmund untuk menentukan langkah mereka di panggung Eropa, namun Allegri menegaskan bahwa kini mereka fokus melawan Atalanta terlebih dahulu.

"Kami akan pergi ke pertandingan akhir pekan ini untuk mengetahui pentingnya mendapatkan tiga poin. Menghadapi Atalanta, kami perlu mencoba dan mendapatkan tiga poin penting," ujarnya.

"Baru kemudian kami akan mempersiapkan laga penting lain di Liga Champions. Babak 16 besar melawan Borussia Dortmund," tandasnya.[initial]

 (foti/dzi)