Allegri Akui Milan Main Buruk

Allegri Akui Milan Main Buruk
Massimiliano Allegri (c) AFP
Bola.net - Hasil imbang 2-2 yang didapat AC Milan di kandang Torino membuat allenatore Massimiliano Allegri berang dengan performa anak asuhnya.

Milan beruntung terhindar dari kekalahan setelah Mario Balotelli mencetak gol dari titik penalti di masa injury time. Sebelumnya Rossoneri malah tertinggal 0-2 terlebih dahulu.

"Torino layak mendapat banyak pujian sedangkan kami tak layak. Kami kebobolan lewat strategi serangan balik dan kami secara teknis bermain buruk." ujar Allegri dalam konferensi pers setelah laga.

"Performa ini tak mengejutkan saya, tim ini perlu diubah. Sayangnya kami kehilangan beberapa pemain. Kami akan menghadapi bulan yang berat di depan kami namun kami bisa melakukannya." lanjutnya.

Sejauh ini Milan belum menang di laga tandang setelah di partai giornata pertama dikalahkan Hellas Verona 1-2. Hasil ini membuat Il Diavolo Rosso saat ini bertengger di peringkat enam klasemen. [initial]

 (acm/pra)