Allegri Akui Juve Tak Main Bagus di Kandang Verona

Allegri Akui Juve Tak Main Bagus di Kandang Verona
Massimiliano Allegri (c) JFC

Bola.net - - Allenatore Juventus, Massimiliano Allegri mengakui bahwa timnya tidak tampil cukup bagus meski akhirnya sukses meraih kemenangan di kandang Hellas Verona semalam.

Meski sukses menang 3-1, akan tetapi Juventus sebenarnya berkali-kali membuang peluang serta sempat kecolongan gol dari mantan pemain mereka, Martin Caceres.

"Kami senang meski kami tahu jika kami tak bermain bagus. Kami mengambil risiko dan kami membuat banyak kesalahan yang berujung gol mereka," ujar Allegri kepada Premium Sports.

"Verona bermain bagus akhir-akhir ini jadi kami tahu kami harus bermain bagus. Napoli meraih 48 poin jadi kami tahu kami butuh tiga poin," lanjutnya.

Kemenangan atas Verona membuat Bianconeri terus menempel ketat pemuncak klasemen Napoli dengan selisih hanya satu angka.