Allegri Akui AS Roma Hanya Punya Sedikit Kelemahan

Allegri Akui AS Roma Hanya Punya Sedikit Kelemahan
Massimiliano Allegri (c) AFP
Bola.net - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menegaskan bahwa timnya sama sekali tak meremehkan kekuatan AS Roma, tim yang akan mereka hadapi awal pekan ini.

Saat ini Juventus unggul sembilan poin dari AS Roma di klasemen sementara Serie A. Meski begitu, Allegri meminta pasukannya untuk tak melihat posisi di klasemen karena Giallorossi adalah tim yang ia sebut hanya punya sedikit kelemahan.

"Roma hanya memiliki sedikit kelemahan dan pertandingan ini akan berlangsung menarik, yang dimainkan oleh dua tim yang mengandalkan teknik," ujar Allegri.

"Kedua tim luar biasa, dan pada pertemuan pertama pertandingan juga berlangsung menarik, meski pertandingan dibayangi oleh insiden," tandasnya.[initial]

  (foti/dzi)