Alex Sandro Mengaku Sudah Lama Dukung Juventus

Alex Sandro Mengaku Sudah Lama Dukung Juventus
Alex Sandro (c) Juventus
Bola.net - Bek kiri baru Juventus, Alex Sandro, mengaku sudah lama diam-diam menjadi pendukung Bianconeri. Musim lalu, misalnya, Alex Sandro langsung mendukung Juve begitu Porto terlempar dari Liga Champions.

Juventus memang baru saja memastikan transfer Alex Sandro dari Porto dengan harga 26 juta euro. Bek asal Brasil itu ingin membawa Juventus bisa berprestasi lebih bagus lagi dari musim lalu.

"Saya rasa Juve fantastis musim lalu. Saya tidak mengatakannya karena saya sudah menjadi pemain Juve sekarang. Setelah Porto tereliminasi dari Liga Champions, saya langsung mendukung Juve sampai akhir. Saya harap musim ini bisa lebih bagus lagi," terang Alex Sandro seperti dilansir Football Italia.

Alex Sandro juga mengatakan sudah tak sabar untuk segera bisa berlatih dan bermain bersama rekan-rekan barunya. Ia juga menegaskan akan selalu memberikan yang terbaik bagi Juve.

"Saya merasa positif, bahagia dan puas. Saya tak sabar untuk bisa mulai berlatih dan bermain, saya ingin mewujudkan mimpi saya. Fans bisa tenang, saya pastikan saya adalah pemain yang akan selalu memberikan 100 persen kemampuan demi kemenangan dan kesuksesan klub." [initial]

 (foti/hsw)