Alami Momen Sulit, Zanetti Minta Inter Tetap Bersatu

Alami Momen Sulit, Zanetti Minta Inter Tetap Bersatu
Javier Zanetti dan Roberto Mancini (c) FC Internazionale
- Inter Milan harus tetap bersatu dalam menghadapi momen sulit yang tengah terjadi pada tim, demikian menurut pendapat wakil presiden klub Javier Zanetti.


Nerazzurri berada di puncak klasemen sebelum Natal, tapi saat ini telah melorot ke urutan keempat di Serie A. Pada tengah pekan ini, pasukan Roberto Mancini dihajar 3-0 oleh dalam ajang Coppa Italia.


"Apa yang kami butuhkan adalah bersatu karena itu satu-satunya jalan keluar dari momen sulit," kata Zanetti kepada Inter Channel.


"Masalah diselesaikan dengan bekerja sama dan menunjukkan kebersamaan yang besar."


Inter sendiri akan menghadapi rival sekotanya AC Milan dalam duel panas bertajuk derby Della Madonnina pada Senin (01/02) dini hari nanti.[initial]


 (foti/ada)