
Bola.net - Agen dari Sven Botman yakni Nikkie Bruinenberg terpantau hadir di San Siro untuk menyaksikan laga antara AC Milan lawan Lazio.
Milan berduel lawan Lazio di babak perempat final Coppa Italia, Kamis (10/02/2022) dini hari WIB. Pertandingan tersebut sempat berlangsung dengan alot.
Akan tetapi pada akhirnya Milan bisa mengatasi perlawanan Lazio. Pasukan Stefano Pioli berhasil menang telak 4-0 atas tim asuhan Maurizio Sarri.
Advertisement
Gol-gol Milan dicetak oleh Rafael Leao, Olivier Giroud, dan Franck Kessie. Giroud kembali menjadi bintang dengan torehan dua golnya.
Agen Botman Hadir di San Siro
Di laga tersebut AC Milan ternyata mendapatkan tamu istimewa. Ia adalah Nikkie Bruinenberg, yang merupakan agen dari bek Lille, Sven Botman.
Kabar tersebut dilansir oleh sejumlah media di Italia. Di antaranya Sportitalia dan Calciomercato.
Nikkie sendiri akhirnya mengkonfirmasikan bahwa ia berada di San Siro. Ia mengunggah sebuah foto di Instagram yang mengungkapkan dirinya ada di tribun. Foto ini kemudian diunggah oleh akun Twitter SempreMilan.
📱 Nikkie Bruinenberg (Botman's agent) on Instagram 👀 pic.twitter.com/L1RhzS5CRo
— SempreMilan (@SempreMilanCom) February 9, 2022
Agen Botman Bertemu Maldini dan Massara
Dari situ muncul kabar bahwa Nikkie Bruinenberg akan menggelar pertemuan dengan manajemen AC Milan. Spesifiknya, ia akan bertemu dengan Paolo Maldini dan Ricky Massara.
Pertemuan itu dijadwalkan berlangsung pada hari Kamis (10/02/2022) ini. Jika kabar ini benar ada kemungkinan AC Milan sekarang berada dalam posisi terdepan dalam perburuan Sven Botman.
Bek asal Belanda itu sendiri sebelumnya juga dikabarkan dikejar oleh Newcastle. Botman juga disebut masuk dalam daftar pemain yang diidamkan Antonio Conte di Tottenham.
Klasemen Liga Italia
(Sportitalia/Calciomercato/SempreMilan)
Gosip Lainnya:
- Ternyata, Barcelona Belum Ajukan Tawaran Apapun untuk Franck Kessie
- Digosipkan Bakal Cabut ke MU, Begini Respon Erik Ten Hag
- 5 Pemain yang Bisa Tinggalkan MU di Akhir Musim: Selain Paul Pogba, Siapa Lagi?
- Terungkap! Kiper Newcastle Tolak Pindah ke MU di Akhir Januari Kemarin
- Soal Transfer Zaniolo: Juventus Hanya Tanya-tanya, MU Sudah Ajukan Tawaran
- Gelandang Timnas Belgia Ini Bakal Gantikan Paul Pogba di MU
- Masa Depan di Barcelona tak Menentu, Puig Diintai AC Milan
- Liverpool Kian Seriusi Perburuan Raphinha
- Cabut dari Liverpool, Sadio Mane Lanjutkan Karir di Spanyol?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 9 Februari 2022 23:44
Namanya di Milan Makin Dilupakan Karena Maignan, Donnarumma Ikut Bahagia
-
Liga Italia 9 Februari 2022 22:23
Ogah Terus Disalahkan, Donnarumma Akhirnya Beber Alasan Kepergiannya dari Milan
-
Liga Italia 9 Februari 2022 20:28
-
Liga Italia 9 Februari 2022 19:44
-
Liga Italia 9 Februari 2022 18:15
AC Milan dan 5 Alasannya Bakal Bisa Bekuk Lazio di Perempat Final Coppa Italia
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...