Agen: Spinazzola Akan Gabung Juventus

Agen: Spinazzola Akan Gabung Juventus
Leonardo Spinazzola (c) AFP

Bola.net - - Agen dari full-back Atalanta, Leonardo Spinazzola mengatakan bahwa masa depan kliennya sudah tertulis dan itu adalah kembali ke Juventus musim depan.

Leonardo Spinazzola merupakan pemain Juventus yang dipinjamkan ke Atalanta selama dua musim. Namun musim panas ini Bianconeri ingin membawanya pulang lebih cepat.

Akan tetapi, Atalanta menolak keinginan Juventus dan tak membiarkan itu terjadi, terutama setelah mereka juga kehilangan Andrea Conti dan Franck Kessie yang pindah ke Milan.

Dan sang agen menegaskan bahwa masa depan Leonardo Spinazzola adalah Juventus.

"Masa depannya sudah diketahui, itu sudah tertulis," ujar Davide Lippi kepada Sky Sport Italia.

"Ada kesempatan musim panas ini, Juventus ingin membawanya lebih awal tapi Atalanta mengatakan tidak. Dia seorang profesional yang serius sehingga dia membuat dirinya tersedia, dia tenang dan santai, dan dia akan mengakhiri musim ini lebih baik lagi," tandasnya.