Agen: Skriniar Tak Akan Gabung Inter Milan

Agen: Skriniar Tak Akan Gabung Inter Milan
Milan Skriniar (c) AFP

Bola.net - - Agen dari Milan Skriniar, Karol Csonto menegaskan bahwa kliennya akan bertahan di Sampdoria musim depan, sekalipun ada ketertarikan dari Inter Milan.

Dalam beberapa hari terakhir, nama bek tengah Sampdoria tersebut memang santer dikaitkan dengan kepindahannya ke Inter Milan.

Bahkan ada laporan yang mengklaim bahwa ada pertemuan antara direksi Sampdoria dan direksi Inter Milan untuk membahas kemungkinan transfer pemain, salah satunya adalah transfer bek Slovakia tersebut.

Namun kabar itu secara tegas dibantah oleh agennya. "Jelas saya perhatian akan pertemuan itu, tapi saya rasa tak ada yang akan terjadi," ujarnya.

"Saya bisa menceritakan dengan tepat apa yang akan terjadi, karena Skriniar jelas akan bertahan di Sampdoria musim depan," sambungnya.

"Apapun bisa terjadi di sepakbola, tapi dalam kasus ini saya bisa mengatakan dia 100 persen pasti bertahan," tambahnya.

Namun, agennya tak menutup pintu untuk Inter Milan di masa-masa mendatang.

"Tentu, siapa yang tak suka memakai jersey Inter? Kita berbicara tentang klub papan atas," tandasnya.