Agen Rudiger Temui Chelsea

Agen Rudiger Temui Chelsea
Antonio Rudiger (c) NurPhoto
- AS Roma baru saja mengikat Antonio Rudiger dengan kontrak permanen setelah menebusnya dari . Namun, bek 23 tahun Jerman itu diyakini bisa langsung pindah ke klub lain. Nama muncul sebagai kandidat terkuat.


Dilansir La Repubblica, agen Rudiger sudah bertemu dengan perwakilan Chelsea, yakni Marina Granovskaia. Keduanya diklaim sedang membahas sejumlah kesepakatan personal terkait potensi transfer Rudiger ke Stamford Bridge musim panas ini.


Antonio Conte menginginkan Rudiger di Chelsea musim depan.


Seiring jalannya negosiasi, Roma kabarnya siap menurunkan permintaan harga mereka untuk Rudiger dari €30 juta menjadi €22 juta. Dari situ saja, Roma sudah mendapatkan keuntungan cukup besar.


Roma menebus Rudiger dari Stuttgart seharga €9 juta dan mengikatnya dengan kontrak permanen sampai 2020.


Jika kesepakatan tercapai, Rudiger akan langsung pindah ke Chelsea. Roma sendiri tidak bakal menerima pemasukan utuh 100 persen. Pasalnya, 10 persen dari penjualan Rudiger bakal masuk ke rekening Stuttgart. [initial]


 (lar/gia)