Agen Pastore: Tak Ada Apapun Dengan Inter Milan!

Agen Pastore: Tak Ada Apapun Dengan Inter Milan!
Javier Pastore (c) AFP

Bola.net - - Agen Javier Pastore menegaskan bahwa tak ada yang terjadi antara kliennya dengan Inter Milan. Namun dia mengakui tak ada yang pasti dalam masa depan gelandang PSG itu.

Direktur olahraga PSG mengatakan baru-baru ini bahwa dia tak dapat memberikan jaminan bahwa Pastore dan Angel Di Maria akan tetap bertahan di Paris.

Dan beberapa waktu lalu, tersiar kabar bahwa agen Pastore bertemu dengan Inter Milan untuk membicarakan kemungkinan transfernya.

Dengan semua spekulasi yang beredar, baru-baru ini Agen Pastore, Marcelo Simonian berkeras bahwa hingga kini tak ada yang pasti, termasuk kemungkinan transfer ke Inter Milan.

"Tak ada apapun dengan Inter Milan untuk saat ini," tegasnya kepada Foot Mercato.

"Sungguh, tak ada apapun!" tandasnya.

Namun situs yang sama juga mencatat bahwa Simonian tak memberikan jawaban saat ditanya apakah kliennya akan bertahan di PSG.