Agen: Impian Nocerino Bermain untuk Napoli

Agen: Impian Nocerino Bermain untuk Napoli
Antonio Nocerino. © AFP
Bola.net - Melalui sang agen, gelandang AC Milan; Antonio Nocerino, mengatakan bahwa ia tertarik berseragam Napoli pada bulan Juli mendatang.

Seiring kabar tak sedap yang menyelimuti karirnya di San Siro dan sebagai seorang Neapolitans -istilah untuk penduduk asli Naples-, Nocerino mengaku tertarik memperkuat tim idolanya semasa kecil.

Bahkan sang agen, Marco Sommella mengakui bahwa Walter Mazzarri adalah pengagum Nocerino. Menurutnya sang klien bisa saja bergabung dengan i Partenopei pada musim depan.

"Nocerino ke Napoli? Mimpi dari semua Neapolitans adalah memakai seragam biru langit. Namun, banyak juga penduduk lokal yang tak bisa memperkuat tim kebanggaannya, salah satunya Fabio Cannavaro," ujar Somella seperti dilansir Radio Kiss Kiss.

"Selain itu Mazzarri mengagumi karakter permainan Nocerino, dan perlu anda ketahui bahwa negosiasi dan kepindahannya bisa saja terjadi," pungkasnya. (rkk/rdt)