Agen Benarkan Milan Memang Kejar Geis

Agen Benarkan Milan Memang Kejar Geis
Johannes Geis (c) Bongarts
Bola.net - Kabar ketertarikan AC Milan terhadap gelandang muda FSV Mainz, Johannes Geis nampaknya bukan cuma isapan jempol belaka. Agen pemain berusia 21 tahun tersebut, Bjorn Bezemer membenarkan bahwa telah terjalin kontak antara kubu Mainz dan juga Rossoneri.

"Saya bisa mengkonfirmasi bahwa kami telah dihubungi perwakilan Milan pekan lalu," ungkap Bezemer seperti dilansir Kicker.

"Saat ini kami tak bisa membeberkan lebih detail tentang negosiasi ini, namun klien saya sangat bangga bisa menarik minat klub sebesar Milan. Mereka adalah klub yang sangat megah dan legendaris."

Geis yang berposisi sebagai gelandang tengah memang mencuat sebagai salah satu talenta muda menjanjikan di Bundesliga saat ini. Masih terikat kontrak hingga 2017 mendatang, performa konsisten Geis dalam dua tahun terakhir membuatnya digadang-gadang sebagai tulang punggung masa depan lini tengah Timnas Jerman.[initial]

   (kck/mri)