Adriano Inginkan Tridente Dengan Balotelli dan Bacca

Adriano Inginkan Tridente Dengan Balotelli dan Bacca
Luiz Adriano (c) AFP
Bola.net - AC Milan musim ini memiliki dua penyerang baru berkualitas pada diri Luiz Adriano dan Carlos Bacca. Melengkapi keduanya, Milan juga memulangkan Mario Balotelli dari Liverpool dengan status pinjaman.

Luiz Adriano mengaku ingin membentuk tridente bersama Baalotelli dan Bacca di lini depan Milan. Striker Brasil itu yakin, tridente mereka akan menakutkan.

"Mario adalah pemain hebat, pemain penting yang bisa membantu kami. Kontribusinya bisa sangat besar. Tampil dengan Mario dan Bacca, kami bisa punya tridente hebat. Takkan ada masalah memainkan kami secara bersamaan," kata Luiz Adriano seperti dilansir Gazzetta World.

"Saya cocok dengan Carlos. Dengan setiap sesi latihan yang kami lalui, kami jadi saling mengerti satu sama lain. Seiring berjalannya waktu, kami akan lebih berkembang lagi. Banyak pasangan penyerang yang hebat di dunia, tapi kami pun siap memberikan yang terbaik bagi Milan," tegasnya.

Pada giornata perdana musim ini, Milan ditekuk Fiorentina 0-2. Pada giornata 2, Milan bangkit dan memukul Empoli 2-1, di mana Luiz Adriano dan Bacca mencetak gol perdana mereka di Serie A.

Akhir pekan ini, Milan akan menghadapi sang rival sekota Inter Milan dalam partai derby pada giornata 3 di Giuseppe Meazza. [initial]

 (gaz/gia)