Adel Taarabt Incar Status Permanen di Milan

Adel Taarabt Incar Status Permanen di Milan
Adel Taarabt (c) AFP
Bola.net - Gelandang AC Milan pinjaman dari QPR, Adel Taarabt mengungkapkan bahwa agennya telah bicara dengan klub terkait kemungkinan dirinya pindah permanen di San Siro.

Pemain Maroko berusia 24 tahun tersebut bergabung dengan Milan pada bursa transfer Januari lalu. Sejak itu, Taarabt telah bermain di tujuh laga bersama Milan di Serie A dan mencetak dua gol.

"Agen saya sudah berbicara dengan Milan, karena saya sangat bahagia di sini," ungkapnya seperti dilansir Mediaset.

"Saya telah bermain di laga penting, saya sangat suka Italia dan saya ingin bertahan di Milan," tandasnya.[initial]

 (gl/dzi)