AC Monza vs AC Milan, Derbi Berlusconi

AC Monza vs AC Milan, Derbi Berlusconi
Ekspresi fans AC Monza dalam momen selebrasi promosi ke Serie A 2022/23 (c) AP Photo

Bola.net - Serie A 2022/23 mendatang bisa jadi bakal lebih seru, khususnya untuk fans AC Milan. Mereka akan menghadapi reuni dengan si mantan presiden, Silvio Berlusconi.

Reuni ini dimulai dengan keberhasilan AC Monza merebut tiket terakhir promosi musim 2021/22 ini. Monza menyusul Cremonese dan Lecce yang berhasil naik dari Serie B ke Serie A musim depan.

Senin (30/5/2022), Monza menundukkan Pisa dalam duel final play-off Serie B. Dengan agregat 6-4, Monza berhak lolos dan bermain di kasta tertinggi Liga Italia musim depan.

Menariknya, Monza adalah klub milik Berlusconi yang dibeli empat tahun lalu. Kini dia menyuarakan ambisi membawa Monza jadi juara Italia.

1 dari 2 halaman

Kata Berlusconi

Keberhasilan Monza naik sampai ke Serie A adalah catatan manis era kepresidenan Berlusconi. Dia membeli klub tersebut saat masih di Serie C dan terbukti bisa naik ke Serie B sampai sekarang ke Serie A.

"Kami kira kami akan lolos tahun kemarin, tapi kami tidak beruntung. Kali ini, kami berjuang sepanjang musim. Tidak mudah, tapi kami berhasil naik ke Serie A," ujar Berlusconi di Footbal Italia.

"Ini torehan luar biasa bagi klub seperti Monza, didirikan pada tahun 1912, dan akhirnya mendapatkan promosi setelah 110 tahun."

"Torehan ini luar biasa bagi seisi kota Monza dan Brianza," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Bakal tantang Milan

Fans Monza merayakan keberhasilan ini dengan luar biasa. Mereka menyanyikan pujian untuk Berlusconi sebagai sosok pemimpin yang luar biasa.

Menariknya, Berlusconi pun tidak sabar mendampingi timnya dalam duel kontra AC Milan musim depan. Bagaimanapun, sejarah Berlusconi dengan Milan tidak bisa dilupakan begitu saja.

"Dengan bermain di Serie A, kami harus meraih Scudetto dan bermain di Liga Champions untuk jadi juara. Saya sudah biasa jadi juara, jadi kita lihat saja," sambung Berlusconi.

"Ini adalah tahun luar biasa dengan hasil yang menyenangkan untuk hati saya: Milan menjadi juara Serie A dan Monza promosi ke Serie A," tutupnya.

Berlusconi adalah presiden paling sukses dalam sejarah Milan dengan torehan 29 gelar dalam 31 tahun.

Sumber: Football Italia