AC Milan, yang Sanggup Bikin Keajaiban, Meski Merekrut Pemain tak Terkenal

AC Milan, yang Sanggup Bikin Keajaiban, Meski Merekrut Pemain tak Terkenal
David Zima vs Rafael Leao di laga Torino vs AC Milan di laga pekan 32 Serie A 2021-22 di Stadio Olimpico di Torino, Senin (11/04/2022) dini hari WIB. (c) LaPresse via AP Photo

Bola.net - Pelatih legendaris asal Italia Arrigo Sacchi memuji AC Milan yang sanggup membuat keajaiban meski cuma merekrut pemain-pemain yang tak terkenal.

Pujian itu terlontar darinya setelah menyaksikan duel Torino melawan Milan di Stadio di Olimpico, Senin (11/04/2022) dini hari WIB. Pertandingan itu berlangsung alot bagi Rossoneri.

Mereka berusaha mencari kemenangan. Tapi sayang lini serang mereka tampil mengecewakan.

Alhasil Milan tak bisa meraih kemenangan. Mereka cuma bisa memetik hasil 0-0 melawan Il Toro.

1 dari 4 halaman

Pujian Sacchi untuk Milan

Banyak kritikan yang diberikan pada AC Milan karena tak bisa memetik kemenangan saat melawan Torino. Tapi mereka mendapat pembelaan dari Arrigo Sacchi.

Ia mengatakan Milan sukses membuat keajaiban sejauh ini. Sebab mereka bisa bersaing meraih Scudetto meski dengan amunisi yang jauh dari status bintang.

“Rossoneri melakukan keajaiban dengan tetap mengejar Scudetto. Mereka merekrut pemain yang tidak dikenal, yang tidak diinginkan oleh yang lain. Bahkan melawan Torino, Milan berusaha menang," serunya.

Akan tetapi ia juga menyelipkan sedikit kritikan pada cara bermain Milan. Menurutnya Rossoneri bermain kurang terorganisir di laga tersebut.

"Mereka banyak berlari, tetapi mungkin buruk, dengan cara yang tidak teratur,” katanya via SempreMilan.it.

2 dari 4 halaman

Kekurangan Rafael Leao

Dalam skuat AC Milan sekarang ini, ada beberapa pemain muda yang penampilannya menonjol. Salah satunya adalah Rafael Leao.

Arrigo Sacchi kemudian memberikan penilaiannya pada pemain asal Portugal tersebut. Ia mengatakan permainan Leao sekarang ini masih belum matang.

“Leao adalah anak laki-laki dengan kualitas hebat, tetapi masih belum dewasa dan belum agresif. Jika Milan memenangkan Scudetto, itu akan menjadi keajaiban, tetapi biarkan Tuhan melakukan keajaiban," seru Sacchi.

3 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan AC Milan

Jadwal pertandingan AC Milan berikutnya:

Pertandingan: AC Milan vs Genoa

Venue: San Siro

Hari: Sabtu, 16 April 2022

Jam: 02.00 WIB