AC Milan Tak Boleh Cepat Berpuas Diri

AC Milan Tak Boleh Cepat Berpuas Diri
Vincenzo Montella (c) AFP
- Vincenzo Montella memberikan sebuah peringatan keras kepada para pemain AC Milan. Sang pelatih tidak ingin Carlos Bacca dan kolega cepat berpuas diri usai pekan lalu mengalahkan Juventus dengan skor 1-0.


Montella ingin anak asuhnya segera melupakan kemenangan yang sudah terjadi dan kembali fokus. Ia tak ingin Rossoneri lengah dan tergelincir saat bertandang ke Luigi Ferraris saat menantang Genoa pada Rabu (26/10) di giornata ke-10 Serie A.


"Kita memang tidak boleh melupakan pujian yang didapat, tatap fokus di kepala sudah harus pada pertandingan esok. Saya tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit," kata Montella.


"Genoa adalah lawan yang sangat kompetitif untuk saat ini," tandasnya.


Meski begitu, mantan pelatih Fiorentina ini cukup yakni pasukannya bisa meraih hasil maksimal saat jumpa Genoa. Pasalnya, Milan disebut sudah mengalami perkembangan level kompetitif usai mengalahkan Juve.


"Kami harus bermain sangat kompetitif untuk melawan Juve, yang saya rasa kami sudah mendapatkannya. Tim ini sudah berkembang dan mendapatkan banyak pengetahuan baru," tukasnya. [initial]


 (foti/asa)