
Bola.net - Raksasa Serie A, AC Milan dikabarkan memulai negosiasi dengan perwakilan Zlatan Ibrahimovic, Mino Raiola terkait kemungkinan transfer sang bomber ke San Siro.
Ibrahimovic akan berstatus bebas agen ketika kontraknya bersama LA Galaxy berakhir pada Desember besok. Ibrahimovic sendiri sudah mengumumkan bahwa ia akan pergi dari Amerika Serikat.
Sejumlah klub Eropa pun langsung siaga. Dari Serie A, selain Milan, Ibrahimovic kabarnya juga diminati oleh tim papan tengah, Bologna.
Advertisement
Pergerakan Milan
Kini seperti dilansir Sky Sport Italia dan ANSA, Milan diyakini berbicara kepada Raiola untuk membahas peluang Ibrahimovic kembali ke San Siro.
Milan sendiri diyakini siap memenuhi permintaan Ibrahimovic. Kabarnya, pemain 38 tahun itu meminta bayaran senilai 1 juta per bulan dan hanya bersedia dikontrak selama enam bulan.
Milan memang berambisi merekrut pemain anyar dengan kualitas mumpuni guna mendongkrak performa mereka yang buruk di musim ini.
Ketajaman Zlatan Ibrahimovic
Meski sudah berusia uzur untuk ukuran pesepakbola profesional, akan tetapi Ibrahimovic belum kehilangan instingnya di depan gawang lawan.
Selama dua musim memperkuat LA Galaxy, Ibrahimovic sukses menciptakan 53 gol dari 58 pertandingan. Tentu ini menjadi catatan yang sangat luar biasa.
Sementara itu, dalam dua musim berseragam Rossoneri pada 2010 hingga 2012 silam, Ibrahimovic mencetak total 56 gol dari 85 pertandingan di semua kompetisi.
Sumber: Sky Sport Italia
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 November 2019 19:40
-
Liga Italia 20 November 2019 17:20
-
Liga Italia 19 November 2019 23:19
-
Liga Italia 19 November 2019 18:43
-
Liga Italia 19 November 2019 13:16
Hari Ini 24 Tahun Lalu, Buffon Debut di Serie A Bersama Parma
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...